Type Here to Get Search Results !

Inspektorat Melakukan Pemeriksaan Dirumah Dinas DPRD Kota Pariaman.

 


Klikrealita.com-pemeriksaan aset Rumah Dinas Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah kota pariaman kepada sekretariat DPRD yang diperiksa oleh Ispektorat kota pariaman.selasa 13/8/2024.


Berakhirnya jabatan Ketua DPRD pada tanggal 14 Agustus 2024, Harpen Agus Bulyandi mengatakan, hari ini kita melakukan pemeriksaan aset yang ada dirumah dinas, karena masa jabatan Ketua DPRD berakhir pada Rabu tanggal 14 agustus, ucap harpen agus bulyandi.


Saat saya pindah kerumah dinas pada bulan Mei tahun 2023, diantar bersama Sekwan dan juga Ispektorat untuk diperiksa barang barang yang ada dirumah dinas, ungkap harpen agus bulyandi.


"Setelah diperiksa oleh Ispektorat 13/8, Alhamdulillah semuanya sesuai dengan awalnya saya masuk kerumah dinas ini, sampai saya mau keluar dari rumah ini, masih utuh semuanya tidak ada yang kurang," kata harpen agus bulyandi.


Tim pemeriksa Ispektorat kota pariaman Edi Samidi mengatakan, semua sesuai dan barang masih utuh dengan catatan aset dari awal masuk sampai mau keluar dirumah dinas, ucap edi samidi.


"Saya dan tim sudah selesai melakukan pemeriksaan dirumah dinas DPRD, dan didampingi oleh Kabid pengawas barang dari sekwan, hasilnya sesuai dengan catatan aset yang ada disekwan," kata edi samidi.


Kabid pengawas barang sekwan Dedi purwanto putra mengatakan, semua sudah selesai dilaksanakan pemeriksaan aset DPRD, semuanya masih utuh dan tidak ada kurang, tinggal pelaksanaan penyerahan ketua DPRD kepada pihak sekwan, ucap dedi purwanto.


Harpen agus bulyandi juga berharap kepada pejabat supaya mengembalikan barang barang yang sudah dibawa.


"Saya menghimbau kepada pejabat yang telah habis masa jabatan atau yang sudah mengundurkan diri, untuk mengembalikan aset aset daerah yang sudah dibawa, karena itu adalah punya PEMKO, kembalikan lah kepada pemerintah," kata harpen agus bulyandi.(Eki).

Posting Komentar

0 Komentar

Below Post Ad