Type Here to Get Search Results !

Generasi Muda dan Perkembangan Teknologi

 


Generasi Muda dan Perkembangan Teknologi

Oleh : Sutan Palala

 

 

 

Sebagai generasi penerus bangsa serta agen perubahan, pemuda memiliki peran yang penting dalam proses pembangunan dan berpartisipasi untuk menyelesaikan tantangan persoalan dalam bidang sosial dan lingkungan khususnya di era digital saat ini.


Tatangan utama generasi muda dalam perkembangan digital adalah untuk tidak hanyut dan mejadi korban dari sisi negatif kemajuan teknologi. Selain itu, pemuda berperan penting sebagai subjek pembangunan dan menjadi age perubahan untuk lingkungannya, melalui partisipasi aktif pemuda dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.


Kini perkembangan teknologi dan informasi tentunya berdampak pada keadaan dunia, salah satunya dapat membawa agen perubahan di era milenial dan generasi Z saat ini.


Hal tersebut tentu memiliki dampak positif dan dampak negatif yang akan kita terima. Dampak negatif yang seringkali kita temui yaitu ditandai oleh sikap yang tidak peduli dengan lingkungan sekitar, yang dekat seolah merasa jauh dan yang jauh seolah merasa dekat, dan juga banyak dari mereka yang sering mengabaikan dunia pendidikan dan urusan mereka dengan pencipta-Nya.


Mereka lebih memilih bermain game online berjam-jam daripada beribadah dan juga lebih menikmati terjun di dunia internet berjam-jam dibandingkan sekolah ataupun kuliah. Setiap orang seringkali kurang mengerti dalam memanfaatkan teknologi masa kini.


Sehingga mereka sering kali kurang bijak dalam memanfaatkan perkembangan teknologi saat ini. Banyak dari mereka yang saat ini memiliki kebiasaan rasa ingin tahu apabila terjadi suatu hal baru, namun pada dasarnya hal tersebut akan merugikan dirinya sendiri. Hal ini tidak bisa dipungkiri lagi karena itu semua terjadi karena tuntutan zaman yang terus berkembang.


Semuanya ini, yang harus menjadi kesadaran bersama pada setiap orang tua, untuk menghadapi tantangan pada generasi muda yaitu membangun kepedulian sosial sejak dini, dimulai dari lingkungan keluarga, sehingga nantinya anak tidak menjadi orang yang individualitis.


Kemudian, dengan adanya penguatan literasi digital ini, diharapkan para generasi muda akan memiliki daya tahan yang cukup dalam menghadapi bombardir informasi negatif di berbagai palform digital yang ada.


Artinya, yang harus dilakukan secara bersama sama, khususnya para generasi muda ini yaitu melalui penguatan literasi digital baik dari sisi teknis maupun dalam etika berbudaya di dunia digital.


Selain itu, pemerintah perlu berpatisipasi aktif dengan membuat regulasi terkait penguatan literasi digital. Dengan adanya sebuah regulasi yang disepakti bersama dapat mencegah prilaku berisiko dari pemamfaatan teknologi informasi saat ini.(NAH)

 

 

Posting Komentar

0 Komentar

Below Post Ad