Klikrealita.com - Sebagai sarana meningkatkan jalinan silatuhrami dan sinergitas
antar warga Minang yang tergabung dalam Forum Ikatan Keluarga Minang ( IKM )
DPC IKM Ciawi kabupaten Bogor mengelar Halal Bihalal dengan tema
"Basamo Mangko Kabisa Dari Kito Untuak Kito", di Pentas Pangung Villa
Ratu Cikareteg, kec Caringin Kab Bogor Berlangsung khidmat dan meriah. Rarusan
Warga Tegar beriman Perantauwan Sumatera Barat dari 4 Kecamatan turut hadir
untuk memeriahkan serta mensukseskan kegiatan tersebut, Minggu ( 14/11) lalu.
Kegiatan Halal
Bihalal ini dihadiri Sekjen Dewan Pimpinan Pusat ( DPP ) IKM Pusat
berserta rombongan dari DPD IKM DKI Jakarta, Dewan pimpinan Daerah ( DPD ) IKM
Kabupaten Bogor, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) IKM Ciawi, beserta Jajaran
pengurus DPC IKM Ciawi, Niniak Mamak, Alim Ulama.
Menurut Ketua DPD IKM Kabupaten Bogor, Riswendi, S.H.,
M.Kn., hadirnya Ikatan Keluarga Minang bertujuan untuk menyatukan gerak langkah
masyarakat Minangkabau yang ada di rantau, dan memiliki hirarkis yang jelas
dari pusat hingga daerah-daerah yang terendah.
“Hal ini tertuang pada Visi IKM membangun organisasi
Minang yang terstruktur, hirarkis, mengakar, bersatu, mandiri dan peduli
terhadap anggota, ” ujar Riswendi kepada wartawan.
Ketua DPC IKM Ciawi, Aiptu Syawaluddin menyebutkan, Halal Bihalal tersebut Bertujuan untuk meningkatkan jalinan silaturahmi raso badunsanak antar seluruh perantau Minang yang berada di Ciawi dan sekitarnya.
"Selain untuk meningkatkan Silatuhrami kegiatan
ini juga sebagai sarana untuk peduli, berbagi kepada sesama peserta yang Sudah
di Atas Usia 50 tahun, kepada anak yatim dalam lingkup Keluarga besar DPC IKM Ciawi,
dari Kito Untuak kito" sebut Syawal.
Ketua Dpc IKM Ciawi Menuturkan Sebaik-Baiknya Manusia
adalah Manusia Yang bermanfaat Untuk Orang Banyak.
Dalam Sambutanya, Ketua DPC IKM Ciawi menyampaikan,
Dua tahun di kepengurusanya Sebagai Ketua DPC IKM Ciawi ini Baru pertama Kali
di Adakan Acara Halal Bihalal
"Kalau Acara ini sukses kedepanya akan kita
adakan acara lebih besar dan meriah lagi, Akan kita undang DPC IKM di kabupaten
Bogor serta akan kita adakan bazar kuliner dari Sumatera barat", sebutnya.
Selanjutnya Syawal memperkenalkan Satu persatu
susunan kepengurusan IKM DPC Ciawi kepada yang hadir dalam acara, serta di
Iringi tepuk tangan dari peserta, DPC IKM Ciawi Meliputi Empat Kecamatan,
Ciawi, Megamendung, Caringin dan Cigombong.
Sementara, Sekretaris
Jenderal DPP IKM, Nefri Ado Mengatakan, DPC IKM Kecamatan Ciawi adalah bagian
dari IKM Kabupaten Bogor yang dapat bersinergi dalam menjalankan
program-program kepengurusan di IKM itu sendiri.
Pencapaian kinerja dari masing-masing kepengurusan dalam menjalin program-program IKM dari pusat dapat bermanfaat bagi masyarakat Minagkabau diperantauan yang tergabung dalam wadah IKM tersebut, kata Nefri Ado.
Nefri Ado Mengimbau masyarakat Minang yang ada di
Wilayah Ciawi dan sekitarnya agar bergabung di IKM Ciawi, dan bisa di buatkan
kartu Tanda Angota ( KTA )
"Engak ada Ruginya Kita sebagai orang Minang
bergabung di IKM Ciawi, banyak manfaat yang akan kita dapat, diskon harga tiket
Bus ANS, NPM, MPM serta akan berpungsi Sebagai kartu Busway, MRT, Bayar tol,”
sebut Nefri Ado.
Nefri Ado Menambahkan, kedepanya IKM Akan bekerja sama
dengan Bank BRI jadi engak Usa beli kartu lagi cukup kartu IKM. Selain itu, IKM
ada di Mana-mana seluruh Indonesia bahkan keluar negri juga ada IKM.
“Dimana - mana IKM badunsanak, kalau tersesat di Suatu daerah tingal telpon IKM maka IKM di Daerah itu yang akan membantu segala keperluan angota selama berada di sana,” tutupnya. (suger)
Posting Komentar
0 Komentar