Type Here to Get Search Results !

Pemberian Vaksin Dengan Sistem Door To Door di Padang Pariaman terus digiatkan

 


BATANG ANAI (Klik Realita.Com) - Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur,S.E.,M.M. mendampingi Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi,S.P. dalam pelaksanaan vaksinasi lajutan kepada pelajar dan  masyarakat secara door to door yang diselenggarakan oleh Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (KABINDA) Sumatra Barat pada Kamis (19/08) di Batang Anai


Kegiatan ini merupakan lanjutan dari pemberian vaksin yang telah dilakukan di Kabupaten Padang Pariaman sebelumnya yang juga di hadiri oleh Presiden RI Joko Widodo secara virtual. Kegiatan vaksinasi lanjutan ini dipusatkan di SMA Negeri 1 Batang Anai.


“Kita telah mencapai 15 persen dari yang ditargetkan, hingga sekarang vaksinasi masih tetap dilaksanakan bahkan dengan sistem door to door agar vaksin ini dapat diberikan secara merata hingga rantai penyebaran Covid-19 dapat diputus,” ungkap Suwondo Kepala Kabinda Sumatra Barat.


Senada dengan itu Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur mengucapkan terimakasih kepada Kabinda atas kerjasama dalam pemberian vaksinasi ini. Semoga yang dilaksanakan pada hari ini dapat terlaksana secara merata dan Padang Pariaman dapat terbebas dari Covid-19 sehingga kembali beraktivitas normal dan menggeliatkan perekonomian kembali.


“Sangat pentingnya kesadaran masyarakat untuk melaksanakan vaksin karena dengan telah divaksin dapat menambah kekebalan tubuh. Mari bersama tingkatkan imun dan iman serta perbanyak ibadah, Suhatri Bur mengakhiri. (***)

Posting Komentar

0 Komentar

Below Post Ad